Beda Harga Vivo Y20 dan Y20s [G], Apa Saja Perbedaannya?

Perbedaan Vivo Y20 dan Y20s [G] tentu menjadi pertanyaan pertama ketika akan membeli salah satunya. Inilah yang pada akhirnya nanti menentukan ke mana pilihan hati akan berlabuh. Perbedaan mana nantinya yang akan menjadi bahan pertimbangan seseorang sebelum memutuskan untuk lebih memilih Vivo Y20 dibandingkan Vivo Y 20s atau sebaliknya.

HP yang serupa secara bentuk fisik maupun ukuran ini ternyata ada beberapa yang membedakan keduanya. Menelisiknya membuat rasa penasaran kamu terjawab kenapa harus ada kedua HP yang sama-sama memiliki penggemar tersendiri ini. Berikut perbedaan-perbedaannya:

Perbandingan Fitur Vivo Y20 dan Y20s [G]

Perbedaan Vivo Y20 dan Y20s

Spesifikasi Vivo Y20 Vivo Y20s [G]
Dimensi 164.4×76.3×8.4 mm 164,41×76,32×8,41 mm
Berat 192,3 gram 192,3 gram
Material Bagian depan kaca, belakang plastik, serta frame plastik Bagian depan kaca, belakang plastik, serta frame plastik
Layar IPS LCD IPS LCD
Ukuran layar 6,51 inci dengan rasio 20:9 6,51 inci dengan rasio 20:9
Resolusi 720×1600 piksel 720×1600 piksel
Sistem operasi Android 10, Funtouch 10.5 or Funtouch 11 Android 11 dengan Funtouch OS 11
Chipset Snapdragon 460 (11 nm) MediaTek Helio G80
CPU Octa-core (4×1.8 GHz Kryo 240 & 4×1.6 GHz Kryo 240) Octa-core (2×2 GHz ARM Cortex-A75 & 6×1.8 ARM Cortex-A55)
GPU Adreno 610 Mali-G52 2EEMC2
Memori internal MicroSDXC MicroSDXC
Tambahan memori 128GB dengan 8GB memakai teknologi eMMC 5.1 128GB dengan RAM 4GB memakai teknologi eMMC 5.1
Kamera belakang 13 MP, f/2.2, (wide), PDAF + 2 MP, f/2.4, (macro) + 2 MP, f/2.4, (depth)

 

1080p@30fps

13 MP, f/2.2+2 MP, f/2.4+2 MP, f/2.4

 

1080p@30fps

Kamera depan 8 MP, f/1.8, (Wide)

 

1080p@30fps

8 MP, f/1.8

 

 

1080p@30fps

Baterai 5000 mAh dengan fast charging 18W 5000 mAh dengan fast charging 18W
Harga Rp2.999.000 Rp2.599.000

Perbedaan Vivo Y20 dan Vivo Y20s

Selain perbedaan spesifikasi di atas, kedua HP Vivo kembar tapi tak sama ini juga memiliki perbedaan lainnya. Selain dari segi desain, display, fitur, kapasitas baterai, memory yang digunakan dan tentunya harga. Selengkapnya silahkan baca detailnya di bawah.

Perbedaan Warna

Warna Vivo Y20 dan Vivo Y20s

Masalah warna sebetulnya bukan permasalahan yang terlalu penting, tetapi bisa jadi penting untuk sebagian orang yang cenderung visual. Bagi mereka detail warna kesukaan atau yang paling enak mereka lihat bisa jadi akan menjadi bahan pertimbangan untuk memilih mana yang akan menjadi pilihan.

Jika kita lihat di situs resminya, Vivo Y20 memiliki 2 pilihan warna yaitu Dawn White dan Nebula Blue. Dawn white adalah warna yang terinspirasi pagi hari yang lembut. Rona cahaya yang harapannya bisa mencerahkan dunia kamu setiap hari. Nebula blue merupakan perpaduan warna biru dan ungu yang akan membuka imajinasi kamu untuk menjelajahi dunia yang belum pernah kamu lihat sebelumnya.

Pada Vivo Y20s hanya tersedia 2 pilihan warna saja yaitu Purist blue dan Obsidian black. Purist blue konon terinspirasi oleh jernihnya air laut. Biru yang murni dan kuat yang dapat menyeimbangkan gelap dan terang dengan sempurna. Rasa sejuk yang nyaman berpadu serasi dengan sentuhan teknologi yang memukau. Untuk warna Obsidian blue terinspirasi kaca vulkanik yang elegan layaknya sebuah permata yang terlihat megah dan canggih.

GCam Vivo Y Series (Y12, Y12s, Y20, Y21, Y22) Free Download

Memori yang Digunakan

Perbedaan Vivo Y20 dan Y20s

Perbedaan Vivo Y20 dan Y20s berikutnya terletak pada kapasitas penyimpanannya. Vivo Y20 menyediakan kapasitas RAM 3/64GB sementara Vivo Y20s memiliki kapasitas RAM 6/128, dan 8/128GB. Y20s menyediakan kapasitas yang lebih besar daripada Y20. Nantinya tentu akan berpengaruh pada perbedaan kinerja keduanya.

Memori yang lebih lega akan membuat HP bekerja lebih gesit dan lancar. Hal ini tentu dikembalikan lagi pada penggunanya. Apakah lebih banyak file atau data yang harus disimpan atau tidak. Ada berapa banyak aplikasi yang diperlukan, seberapa sering melakukan multitasking atau tidak dan lainnya.

Walaupun demikian keduanya sama-sama bisa diperbesar lagi kapasitas penyimpanannya dengan menambahkan memori card hingga 265GB.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo (y12, y12s, y91c)

Kapasitas Baterai

Perbedaan lainya yaitu terletak pada kemampuan fast charging yang sudah ada pada Vivo Y20s sedangkan pada Vivo Y20 masih belum ada. Kemampuan fast charging ini memungkinkan pengisian daya hingga 70% dalam 609 menit yang dinamakan teknologi 18w fast charge.

Pada Y20 hanya belum ada teknologi fast charging, namun Vivo Y20 sudah memiliki teknologi AI hemat daya yang memungkinkan dalam pengisian 1x full Hp bisa digunakan hingga 16 jam untuk menonton film streaming. Tidak jauh berbeda jika digunakan untuk bermain game.

Perbandingan Harga Vivo Y20 dan Y20s

Harga Vivo y20 dan Vivo y20s

Jika melihat di website resmi Vivo maka dapat kita temukan harga yang Vivo Y20 dibanderol dengan harga Rp2.099.000 untuk RAM 3/64 GB sedangkan untuk Vivo Y20s dibanderol dengan harga Rp2.999.000 untuk Ram 8.128 GB sedangkan untuk RAM 6/128 GB harganya Rp2.799.000.

Berbicara harga tentu akan menjadi pertimbangan seberapa budget yang kamu sediakan untuk membeli HP dengan berbagai kelebihannya masing-masing. Ini tidak bisa ditawar-tawar lagi.

Nah, itu dia Perbedaan antara HP Vivo Y20 dan saudara kembarnya Y20s yang perlu kamu ketahui sebelum memutuskan untuk memilih salah satunya. Hp yang mana yang akan menemani kamu dalam berbagai aktivitasmu setiap hari. Entah untuk bekerja, komunikasi atau bahkan untuk sekadar hiburan.

Saatnya kamu yang menentukan mana yang terbaik versimu sesuai dengan kebutuhanmu akan gadget. Semoga semua perbedaan Vivo Y20 dan Y20s yang telah diuraikan di atas dapat membuka pikiranmu dan membuatmu lebih yakin untuk memilih salah satunya.